
UIN RF – Ukhuwahnews | Universitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN RF) Palembang peringati Hari Bumi ke – 55 yang jatuh pada 22 April dengan ikut menyelenggarakan Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa, di Kampus Jakabaring UIN RF Palembang. Selasa, (22/04/2025).
Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa ini merupakan bentuk dukungan program dari Kementerian Agama (Kemenag) yaitu Ekoteologi yang mengimplementasikan bentuk bersahabat dengan tanaman.
Wakil Rektor III UIN RF, Syahril Jamil mengatakan bahwa dengan terselenggaranya kegiatan ini, selain mendukung program Kemenag, juga agar mempertahankan Eco Green Campus UIN RF yang telah bertahan pada peringkat atas.
“Sejauh ini kita menjadi kampus ke-5 terbaik di Indonesia dengan Eco Green Campusnya,” katanya.
Baca juga: Soroti Karir Calon Alumni UIN RF, CDC Selenggara Seminar Pembekalan
Lebih lanjut, Jamil mengucapkan penanaman pada area kolam retensi kampus jakabaring baru sedikitnya dari seluruh bibit pohon yang akan ditanam.
“Di sini ada 37 titik, nanti selebihnya akan kita arahkan pada lingkar kanal kampus,” ujar nya.
Ia menambahkan, penanaman bibit pohon Matoa ini akan terus dipantau melalui tim khusus yang telah dibentuk.
“Saya sudah minta kepada Kepala Bagian Umum, agar ada yang memonitor perkembangannya, kalau ada yang mati, segera kita ganti,” ucap Jamil.
Jamil berharap dari penanaman pohon ini untuk investasi mahasiswa dan lingkungan kampus yang nyaman.
“Mudah-mudahan 5 tahun ke depan kita sudah bisa merasakan kesejukan,” harapnya.
Di tempat yang sama, Menteri Lingkungan Dewan Esekutif Mahasiswa (DEMA) UIN RF, Muhammad Ziyadatullah mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini.
“Ini merupakan langkah bagus untuk kesadaran lingkungan bagi seluruh elemen mahasiswa di kampus kita,” ungkap Ziyad.
Ziyad juga mengharapkan agar mahasiswa dapat berkontribusi untuk lingkungan yang sehat.
“Diharapkan mahasiswa dapat bergabung untuk realisasikan lingkungan yang bersih dan rindang di UIN RF,” pungkasnya.
Kegiatan selain dihadiri oleh WR II dan III serta jajarannya, juga dihadiri oleh organisasi mahasiswa seperti DEMA, Putra Putri Sains dan Teknologi (Saintek), dan Unit Kegiatan Mahasiswa Khusus Mahasiswa Pecinta Alam (UKMK MAPALA).
Reporter: Marsya Dwi Rismanda
Editor: Annisaa Syafriani
About Post Author
Annisaa Syafriani
More Stories
Hadirkan Pemateri Berpengalaman, Sulap Sampah jadi Uang.
[caption id="attachment_4727" align="aligncenter" width="2560"] Dok/PKM Dosen 83B[/caption] Palembang - Ukhuwahnews | Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Dosen 83B adakan Sosialisasi Daur...
Diksar UKMK Kopma, Tanamkan Semangat Kemandirian dan Kerjasama Mahasiswa
[caption id="attachment_4722" align="aligncenter" width="1600"] Sambutan ketua umum UKMK Kopma Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, di Auditorium Rafa Tower Fakultas...
Penutupan PJTD XXVII, ajak Praktik Langsung di Lapangan
[caption id="attachment_4711" align="aligncenter" width="1600"] Dok/Ukhuwahfoto[/caption] UIN RF - Ukhuwahnews | Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Ukhuwah tutup kegiatan Pelatihan Jurnalistik TIngkat...
Dakwah Fest 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan 7 Cabang Perlombaan sampai tingkat Nasional
[caption id="attachment_4708" align="aligncenter" width="1599"] Penampilan Tim Hadroh Kanzulatia dalam cabang lomba Hadroh pada acara Dakwah Fest 2025, di Gedung Center...
Peserta PJTD LPM Ukhuwah Kunjungi Tribun Sumsel, Belajar Proses Produksi Media Profesional
[caption id="attachment_4705" align="aligncenter" width="2560"] Dok/PJTD LPM Ukhuwah[/caption] UIN RF-UkhuwahNews | Hari Ketiga Pelaksanaan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) XXVII 2025...
DEMA Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Gelar Dakwah Fest 2025: Ajang Kreativitas dan Kolaborasi
[caption id="attachment_4698" align="aligncenter" width="1086"] Pembukaan Dakwah Fest Bersama Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang Beserta Jajarannya, di...
Average Rating