
Palembang – Ukhuwahnews | Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Rekognisi Universitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN RF) Palembang bersama Dompet Dhuafa Sumatera Selatan mengadakan tarhib Ramadan dengan tema “Berzakat Kerennya Ga Ada Obat” di Taman Kambang Iwak Besak, Jl. Tasik, Talang Semut, kecamatan Bukit kecil, kota Palembang. Minggu, (23/02/2025).
KKN Rekognisi merupakan salah satu program pengabdian masyarakat dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UIN RF dengan jangka waktu yang fleksibel dan bisa dilakukan mahasiswa dengan cara melakukan aksi sosial secara nyata dan berdampak bagi masyarakat.
Tarhib merupakan bentuk penyambutan bulan Ramadan yang rutin dilakukan setiap tahunnya, berbeda dari sebelumnya, Tarhib Ramadhan oleh Dompet Dhuafa melakukannya bersama mahasiswa KKN UIN RF Palembang.
Baca juga: Dampak Efisiensi Anggaran, UIN RF Tiadakan Kunjungan Berkala DPL KKN-82
Tahrib Ramadan diawali dengan pawai Ramadan di sekitar Kambang Iwak dilanjut dengan edukasi masyarakat terutama generasi muda mengenai pentingnya berzakat serta beragam cara untuk berzakat melalui Dompet Dhuafa.
Terdapat medical check-up gratis dari Layanan Kesehatan Cuma-Cuma (LKC) Dompet Dhuafa dan Cooking Show membuat Mie Lamien oleh para chef dari PCPI (Perkumpulan Chef Professional Indonesia) Sumatera Selatan, dari hasil penjualan Mie Lamien tersebut akan didonasikan untuk kaum dhuafa.
Reza Pratama, selaku Person In Charge Marketing Communication (PIC Marcom) Dompet Dhuafa Sumatera Selatan menjelaskan tujuan terselenggaranya kegiatan ini.
“Kegiatan ini dilakukan yang pertama untuk menyemarakkan bulan suci ramadhan yang akan tiba, serta pengenalan dompet dhuafa kepada masyarakat,” ungkapnya.
Terakhir, ia berharap dengan dilaksanakan Tahrib Ramadan 1446H ini dapat semakin memotivasi masyarakat.
“Saya berharap dengan dilaksanakan tarhib Ramadan 1446 Hijriah ini dapat semakin memotivasi masyarakat untuk berbuat kebaikan terlebih lagi saat bulan suci Ramadan yang penuh keberkahan,” ungkap Reza.
Ainun Anisa, salah satu mahasiswa KKN yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyatakan bahwa ini pengalaman baru baginya.
“Sangat seru sangat bermanfaat bagi teman-teman yang belum mengerti mengerti tentang ziswaf (zakat, infak, sedekah, wakaf),” ungkapnya.
Acara semakin meriah karena kedatangan para influencer seperti Cek Mariah, Suzannita, Sandianto, Ariyadi Ali Usman, Hardi Bubut serta Chef Ariya.
Penulis: Adinda Ratu Karuwana (Kontributor)
Editor: Annisaa Syafriani
About Post Author
Annisaa Syafriani
More Stories
Menerangi Sumatera Selatan dengan Isu Transisi Energi Berkeadilan
[caption id="attachment_4717" align="aligncenter" width="1600"] “Dicky Edwin Hindarto, Dewan Pembina Yayasan Mitra Hijau, menjelaskan transisi energi berkeadilan dari fosil ke energi...
Belajar Literasi di Perpustakaan Tanpa Buku SMK Negeri 8 Palembang
[caption id="attachment_4667" align="aligncenter" width="2172"] Siswi menunjukkan koleksi dari perpustakaan luar ruangan di SMK Negeri 8 Palembang, Sabtu (27/09/2025). Ukhuwahfoto/Rani Dwi...
Festival Tani Upayakan Isu Agraria jadi Sorotan Serius
[caption id="attachment_4663" align="aligncenter" width="2038"] Sejumlah aktor menampilkan pertunjukan "TAH TANAH" dari Teater Arafah pada Festival Tani di Rumah Sintas, Minggu (27/09/2025)....
Pasar Cinde Jadi Surga Batu Cincin dengan Harga Beragam
[caption id="attachment_4627" align="aligncenter" width="1086"] pedagang menyelesaikan pola batu akik di Pasar cinde kota palembang, Minggu (21/09/2025). Ukhuwahfoto/RaniDwioktafidiya[/caption] Palembang-Ukhuwahnews| Pasar Cinde...
Siti Aminah, Penjaga Tradisi Nipah di Tepi Sungai Musi
[caption id="attachment_4623" align="aligncenter" width="1600"] Pengrajin mengikat daun nipah kering yang akan dijadikan rokok pucuk nipah di Kampung Anyaman 3/4 Ulu,...
Anyaman Daun Nipah dan Tumpukan Sampah di Baliknya
[caption id="attachment_4604" align="aligncenter" width="2048"] Limbah dari kerajinan daun nipah di kampung Anyaman 3/4 Ulu. Sabtu, (20/09/2025). Ukhuwahfoto/Ranidwioktafidiya.[/caption] Penulis: Marshanda (Pemimpin...
Average Rating